Dual boot telah berhasil terkonfigurasi pada komputer, tapi pada suatu saat anda perlu menginstall ulang windows karena suatu masalah. Otomatis, boot loader linux terhapus. Sehingga Anda perlu me-recovery boot loader agar sistem operasi linux dapat digunakan. Berikut ini saya akan menjelaskan recovery boot loader lilo pada linux slackware.
1. Langkah pertama, boot melalui CD / DVD slackware anda. Lalu tekan enter.
2. Akan ada pertannyaan tentang keyboard map, langsung saja tekan enter.
3. Berikutnya adalah slackware login. Ketikkan root dan tekan enter.
4. Periksa terlebih dahulu di manakah partisi tempat anda menginstall linux slackware anda berada. Anda dapat menggunakan perintah cfdisk melihat di mana partisi tempat anda menginstall linux slackware.
5. Lakukan mount terhadap partisi linux slackware berada. Misal, Jika terletak di /dev/hda2 dan mount point berada pada direktori /mnt/, maka perintah lengkapnya:
mount /dev/hda2 /mnt/
6. Jalankan perintah chroot (change root directory). misal, partisi linux slackware anda berada di direktori /mnt/, maka perintah lengkapnya:
chroot /mnt/
7. Ketikkan perintah:
/sbin/lilo
8. Lakukan umount.
umount /mnt/
9. Reboot komputer anda.
No comments:
Post a Comment