Thursday, March 20, 2008

Instalasi Linux Slackware Bagian 1

Setelah mendapatkan CD/DVD installer Slackware, Berikut ini adalah requirementnya:

Kebutuhan Sistem:


Perangkat Keras Kebutuhan
Prosesor 586
RAM 32 MB
Ruang Disk 1GB
Media Drive 4x CD-ROM

Seri Perangkat Lunak:
Agar sederhana, software yang ada pada Slackware dibagi-bagi per seri.

Seri Isi
A Sistem dasar. Berisi perangkat lunak yang cukup untuk sistem minimal dan memiliki editor teks dan program komunikasi sederhana.
AP Beberapa aplikasi yang tidak membutuhkan Sistem X Window.
D Program pengembangan. Kompiler, debuger, interpreter, dan halaman man semuanya disini.
E GNU Emacs.
F FAQ, HOWTO, dan dokumentasi lainnya.
GNOME Lingkungan desktop GNOME.
K Kode sumber untuk kernel Linux.
KDE K Desktop Environment. Sebuah lingkungan X yang berbagi banyak fitur tampilan dengan MacOS dan Windows. Pustaka Qt, yang diperlukan KDE, juga terletak pada seri ini.
KDEI Paket-paket internasionalisasi untuk desktop KDE.
L Pustaka (libraries). Pustaka yang dihubungkan secara dinamis yang diperlukan oleh banyak program lain.
N Program-program jaringan. Daemon, program mail, telnet, pembaca berita, dan sebagainya.
T Sistem pemformatan dokumen teTeX.
TCL Tool Command Language. Tk, TclX, dan TkDesk.
X Sistem X Window dasar.
XAP Aplikasi X yang bukan bagian dari lingkungan desktop (misalnya, Ghostscript dan Netscape).
Y Permainan konsol BSD

Update: Untuk Slackware terbaru, setidaknya persiapkan ruang disk diatas 4,5 GB.

sumber:
Alan Hicks, Chris Lumens, David Centrell, dan Logan Johnson. Slackware Linux Essentials.2005

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...