Sunday, September 5, 2010

dbbenchmark - Script Benchmark MySQL

dbbenchmark adalah sebuah script yang digunakan untuk melakukan benchmark database MySQL yang kemudian hasilnya akan dapat diakses secara publik dan gratis melalui http://www.dbbenchmark.com/wordpress/benchmarks/. Dengan begitu, kita dapat dengan mudah membandingkan performa database MySQL dengan kondisi hardware dan sistem operasi yang berbeda-beda. Setelah melakukan perbandingan, kita dapat mengetahui bagaimana konfigurasi database MySQL, hardware, dan sistem operasi mana yang dapat menghasilkan performa paling baik.

Script dbbenchmark versi saat ini telah diuji dan dapat berjalan pada beberapa sistem operasi, diantaranya adalah:
  • Linux – kernel versi 2.6 (diuji pada Redhat, Fedora, Ubuntu, Debian, CentOS)
  • Mac OSX – versi 10.6 (diuji pada hardware Intel)
  • FreeBSD – Rilis 8.1
  • OpenBSD – Rilis 4.7
Pada sistem operasi lain masih ada kemungkinan script tidak berjalan dengan baik, namun tidak ada salahnya dicoba. Sedangkan untuk perangkat lunaknya, dibutuhkan MySQL versi 5 keatas dan intepreter Python versi 2.4 keatas dimana Python tersebut harus memiliki modul MySQLdb.

Lebih lanjut:
  1. http://code.google.com/p/dbbenchmark/
  2. http://www.dbbenchmark.com/wordpress/2010/09/02/dbbenchmark-com-automated-installer-now-available/

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...