Monday, April 13, 2009

Versi Baru Worm Conficker

Berita tentang Conficker memang telah lama beredar, namun saya malah belum menulisnya satupun. Ini sebagai tulisan pertama saya tentang worm Conficker.

Worm Conficker telah memperbaharui dirinya. Versi terbaru dari worm Conficker adalah melakukan install malware yang membuat pengguna komputer melakukan download terhadap sotfware anti-virus palsu. Malware tersebut merupakan botnet yang bernama Waledac. Waledac memungkinkan untuk mencuri password anda dan membuat komputer anda menjadi bot untuk melakukan aktivitas spamming. File yang di-download dideteksi oleh Kaspersky Lab sebagai FraudTool.Win32.SpywareProtect2009.s.

Artikel Terkait:
- Lima Tool Basmi Conficker.
- Situs Pendeteksi Worm Conficker.

sumber:
- eWeek
- F-secure

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...